SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH
Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh...
Puji dan syukur kehadirat Allah ta'ala serta shalawat dan salam atas junjungan alam Nabi Muhammad Rausullahi SAW beserta keluarga dan para sahabatnya, MIN 1 Bener Meriah dapat mewujudkan WEBSITE madrasah yang sudah lama diidam-idamkan.
Website ini didasarkan pada kebutuhan dan perkembangan dunia pendidikan yang tidak terlepas dari perubahan global, kemajuan teknologi dan ilmu pengetahuan, serta perubahan tatanan kehidupan sosial, seni dan budaya. Perkembangan dan perubahan tersebut menuntut dunia pendidikan untuk dapat menyesuaikan diri dan teribat langsung, sehingga mampu memberikan layanan terbaik dalam mewujudkan sumber daya peserta didik yang beriman dan bertakwa, berbudi pekerti luhur dan menguasai teknologi dan ilmu pengetahuan.
Website ini dibangun sebagai salah satu upaya peningkatan mutu MIN 1 Bener Meriah dalam proses belajar mengajar yang berbasis ICT, memberi informasi dan data kelembagaan yang akurat. www.min1benermeriah.sch.id adalah website resmi MIN 1 Bener Meriah yang beralamat di Kampung Blang Sentang Kecamatan Bukit Kabupaten Bener Meriah Provinsi Aceh.
Adapun yang menjadi tujuan dibangunnya website MIN 1 Bener Meriah adalah:
- Sebagai Pusat Informasi untuk menggali sumber pembelajaran bagi semua warga madrasah
- Mengembangkan daya kreatifitas guru dan siswa serta media komunikasi antar warga madrasah dan masyarakat
- Menjadi media informasi kelembagaan bagi orang tua, masyarakat dan pihak yang berkepentingan
Seluruh Keluarga Besar MIN 1 Bener Meriah mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terbentuknya Website ini dan semoga memberi manfaat yang luas bagi peningkatan mutu pendidikan khususnya pada MIN 1 Bener Meriah ini.
Kepala MIN 1 Bener Meriah
AMIRUDDIN, S.Ag
Baca Juga
Sosialisasi Simpeg5 di MIN 1 Bener Meriah, Menjadikan Data Lebih Efektif dan Akurat
MIN 1 Bener Meriah – MIN 1 Bener Meriah mengadakan kegiatan Sosialisasi Pengisian Aplikasi Simpeg5 secara bersama-sama bagi seluruh ASN, dengan jumlah peserta 45 orang. Mengingat
MIN 1 BENER MERIAH : SUPERVISI GURU : PEMBINAAN TERHADAP GURU KELAS DAN GURU MATA PELAJARAN
Bener Meriah : Kepala Madrasah (Kamad) Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Bener Meriah, Amiruddin, S.Ag melakukan supervisi akademik kepada seluruh guru dan meminta untuk
Perayaan HUT RI Ke-76 : MIN 1 Bener Meriah
Peringatan Hari Ulang Tahun Kemrdekaan RI yang Ke-76 Tahun 2021 ini terasa berbeda karena Pandemi Covid-19. Meskipun demikian, 17 Agustus 2021 tetap dilakukan Peray
Peduli Korban Kebakaran di Kampung Kala Tenang, Warga : Terima Kasih MIN 1 Bener Meriah
Bener Meriah, 5 Agustus 2021 – Kepala MIN 1 Bener Meriah menyerahkan bantuan untuk korban bencana kebakaran pemukiman yang terjadi pada tanggal 3 Agustus 2021 lalu di Kampun
Usai Kegiatan Dinul Islam, MIN 1 Bener Meriah Gelar Aneka Perlombaan
Redelong, Bener Meriah: Surat Edaran Kantor Wilayah Kementrian Agama Provinsi Aceh dengan Nomor B-992/Kw.01.4/PP.00/3/2022 perihal pelaksanaan PBM Ramadhan Berdasarkan surat edaran ter